Hamauh Fm – Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Gunung Mas (Gumas) melalui Radio Hamauh Fm menggelar Talkshow bersama Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan pada Dinas Pertanian Kabupaten Gumas di Radio Hamauh Fm, Jumat (30/04/2021).

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Yuliana Elisabet mengatakan, dalam penyelenggaraan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi), Bidang ini memiliki tugas sebagai leading sector dalam hal pelayanan kesehatan hewan ternak.

Tupoksi lainya adalah pembinaan dan pendistribusian bibit ternak kepada kelompok tani untuk merangsang minat masyarakat dalam rangka pengembangan peternakan sehingga dapat membantu peningkatan pendapatan masyarakat.

Keberhasilan peternakan dipengaruhi oleh dua faktor yakni internal berupa genetik dan eksternal yaitu pakan, perkandangan, breeding, pengendalian penyakit, penanganan saat panen dan pemasaran dan lainya.

Pengembangan usaha peternakan yang dilakukan secara tradisional masih belum mampu memberikan kesejahteraan yang memadai dan mencukupi kebutuhan protein hewani terutama daging dan telur yang masih didatangkan dari luar daerah sehingga harga relatif tinggi.

Untuk mencukupi kebutuhan daging dan telur tanpa harus mendatangkan dari luar daerah Pemerintah Daerah Kabupaten Gumas memberikan bantuan hewan ternak.

Pada tahun 2020 jenis hewan ternak yang disalurkan adalah 104 ekor sapi, 287 ekor babi, 4.000 ekor ayam petelur. Tidak hanya itu Pemda juga menyalurkan dua unit kandang dan 400 sak pakan.

Pada tahun 2021 jenis hewan ternak yang disalurkan adalah 48 ekor sapi, 260 ekor babi, 29 ekor kambing, 790 ekor ayam buras, 1.565 ekor ayam petelur. Di Tahun ini pemda juga memberikan satu unit kandang dan 160 sak pakan ternak.

“Diharapkan bantuan ternak yang didistribusikan dan disalurkan kepada masyarakat dapat dikembangbiakan sehingga jumlah populasinya bertambah dan tidak serta merta disembelih atau di jual setelah ternak dewasa,” tandasnya