Hamauh Fm – Bunda Literasi Kabupaten Gunung Masa (Gumas) Mimie Mariatie Jaya Samaya Monong mengukuhkan bunda literasi tingkat kecamatan, di Kuala Kurun, Kamis (01/12/2022).

“Dengan adanya pengukuhan bunda literasi kecamatan diharapkan mampu mempercepat budaya membaca dikalangan masyarakat, terutama generasi muda dan anak-anak,” ucap Mimie Mariatie Jaya Samaya Monong.

Dirinya berharap, keberadaan bunda literasi kecamatan akan menjadi motivator bagi anak-anak kita untuk gemar membaca ke perpustakaan.

Lanjutnya, Perempuan yang juga istri dari Bupati Gumas ini mengatakan bunda literasi kecamatan menjadi system pendukung program peningkatan minat baca dan kemampuan literasi masyarakat Kabupaten Gumas.

“Untuk itu, setelah dikukuhkan pada hari ini, saya minta Bunda Literasi Tingkat Kecamatan untuk dapat segera bergerak membentuk jejaring komunikasi dan koordinasi di wilayah masing-masing, dari tingkat desa, RW, Rt hingga tingkat unit terkecil yaitu rumah tangga/keluarga,” ujarnya.

Dirinya berharap di setiap Kecamatan harus ada Perpustakaan, sehingga dengan adanya sarana perpustakaan di Kecamatan mampu memastikan minat baca tersebar dan dimulai dari keluarga sendiri.

“Kedepannya saya berharap bunda-bunda literasi dapat bersinergi dengan baik kepada Pemerintah Kabupaten Gumas, dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Gumas dalam rangka mensukseskan program literasi untuk kesejahteraan dengan pemberdayaan masyarakat melalui pendampingan pelatihan keterampilan bagi masyarakat,” tandasnya.

Pewarta : Dede Setiawan
Pimred : Emelia Marsinta